Otak tengah manusia cukup kecil dan tidak mencolok, bagian-bagiannya berupa lobus optik (kolikulus superior) sebagai pusat pengatur gerak bola mata, refleks pupil dan refleks akomodasi, bagian lain yaitu kolikulus inferior merupakan pusat dari auditori (pendengaran). Selain itu otak tengah juga mengandung sekelompok sel saraf yang mengatur tonus otot dan postur (bentuk tubuh).